Sabtu, 26 November 2016

Unity versi 5.4 Telah Rilis


Unity Technologies akhirnya merilis versi terbaru dari Unity 5 dengan versi 5.4. Versi 5.4 telah menjadi versi Beta sejak bulan Maret, hingga akhir Juli, Unity mengumumkan bahwa tahap ‘Beta’ telah berakhir dan merilis pembaruan terbaru untuk game engine yang paling banyak digunakan tersebut.
Dalam versi terbaru ini, Unity Technologies melakukan banyak peningkatan performa di sisi Grafik dan Rendering, dan juga dari sisi penargetan Build ada yang berubah.
Berikut ini gambaran singkat mengenai Unity 5.4
  • Peningkatan performa Grafik dan Rendering :
    • Rendering Multithreaded yang lebih baik
    • Sedikit Draw Calls dengan bantuan GPU Instancing – Tersedia untuk Windows, OSX, Linux, PS4, dan Xbox One
    • Peningkatan fitur Grafik low level: aray tekstur (texture arrays), compute shaders, dan masih banyak lagi
  • Untuk Artists :
    • Adanya module Trigger baru pada sizing controls, dan pencahayaan lebih baik dengan Light Probe Proxy Volumes (LPPV)
    • Dukungan in-engine untuk Motion Vector Rendering
  • Peningkatan kualias VR: Makin banyak platform, dan performa lebih baik
  • IL2CPP untuk Android sekarang ‘Resmi’ / sudah final (Sebelumnya masih berlabel ‘experimental’)
  • Editor Unity sekarang support Mac Retina Display (Windows HiDPI untuk Pipeline) dan telah ditambahkan function Zoomable pada game view
  • Setup Cloud Build sudah ada di dalam Editor
  • Pelaporan performa sudah terintegrasi sempurna dengan Editor, tidak perlu plugin ataupun kode tambahan
  • In-App Purchasing (Pembelian dalam aplikasi) sekarang support Amazon Appstore
  • Pembaruan untuk fitur Analisa, yakni Raw Data Export, Heatmaps, Livestream, dan Periklanan (ads) pada Dashboard
  • Opsi build target untuk Web Player dan PS3 sudah dihapus bersamaan dengan iOS 6 (Hanya support iOS7.x dan keatasnya)
Sumber : 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar